Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Rekomendasi Broker Trading Yang Halal Terbaru 2021

Di awal kemunculannya, trading forex menjadi perdebatan di berbagai macam kalangan, khususnya trader muslim. Terdapat sebagian besar trader yang menganggap jika trading adalah aktivitas yang haram./ gambar : pixabay.com


Dalam beberapa tahun terakhir, forex menjadi topik yang sangat menarik dan marak diperbincangkan di berbagai negara, khususnya di negara Indonesia. Termasuk juga dengan hukum terkait halal haram melakukan trading forex. Untuk itu, bagi anda yang ingin melakukan trading yang halal pada postingan kali ini kita akan membahas bersama-sama terkait beberapa broker trading syariah.

Di awal kemunculannya, trading forex menjadi perdebatan di berbagai macam kalangan, khususnya trader muslim. Terdapat sebagian besar trader yang menganggap jika trading adalah aktivitas yang haram.

Namun terdapat juga sebagian yang menganggap jika trading forex hukumnya halal karena forex sendiri dapat dipelajari dan faktor yang menjadikannya naik atau turun dipengaruhi oleh beberapa hal. Berbeda dengan judi togel yang kita tidak tahu kenapa nomor togel itu yang keluar.

Di dalam dunia trading forex juga terdapat banyak sekali indikator yang memungkinkan anda bisa menebak atau memprediksi perubahan harga selanjutnya di market.

Rekomendasi Broker Trading Yang Halal

Namun walaupun dari segi cara kerja pasar, trading forex bisa dikatakan halal. Namun masih juga ada beberapa orang yang menganggap jika trading forex itu harap karena cara dalam bertransaksi yang tidak benar dan tidak sesuai dengan syariat.

Untuk itu bagi anda muslim yang mungkin ingin melakukan transaksi trading forex melalui platform yang sudah sesuai dengan standar serta syariat agama, anda harus bisa memilih dan menemukan broker trading yang halal dan syariah.

Nah untuk anda yang ingin mengetahui apa saja sih broker atau aplikasi platform trading yang halal dan sesuai dengan ketentuan agama islam, berikut adalah beberapa broker forex syariah.

1.     InstaForex

InstaForex adalah broker forex yang dibuat di tahun 2007, dimana saat ini broker forex ini menjadi pilihan utama dari lebih 7 juta trader di seluruh dunia. Bahkan broker forex InstaForex ini juga sudah menangani lebih dari 3000 instrumen perdagangan, termasuk juga perdagangan mata uang, logam, dan juga komoditas.

Perusahaan yang berasal dari Rusia ini sudah sejak dulu dikenal di Indonesia, ada banyak juga trader asal Indonesia yang melakukan trading menggunakan InstaForex. Hal menarik lainnya dari InstaForex adalah menawarkan akun syariah yang bebas swap untuk para trader yang beragama islam.

2.     XM Forex

Selanjutnya ada juga XM Forex yang sudah menangani lebih dari 4 juta klien sejak pertama kali berdiri di tahun 2009 lalu. XM sendiri juga sudah berkembang menjadi perusahaan investasi skala internasional yang mapan dan besar, bahkan sudah menjelma menjadi pemimpin industri sejati.

XM Forex juga menjadi salah satu broker trading yang halal, karena menawarkan akun Syariah Islami yang tentu saja akan sangat berbeda jika dibandingkan dengan akun umum yang ditawarkan oleh broker lainnya.

Perbedaan tersebut berada di biaya tambahan, dimana kebanyakan perusahaan forex mengganti biaya tambahan dengan cara memperluas spread di akun islami. Hal tersebut tidak terjadi di akun XM Forex syariah.

Guna mematuhi hukum-hukum dan aturan agama islam, Trader muslim tidak diperkenankan membayar bunga. XM sendiri dengan tegas menentang praktik bunga pada trading karena bertentangan dengan kondisi perdagangan yang adil dan juga etis.

3.     FBS Forex

Rekomendasi broker trading yang halal selanjutnya adalah FBS Forex. Dimana FBS sendiri merupakan broker forex kelas internasional yang sudah ada di lebih dari 190 negara. Bahkan hingga saat ini sudah adah 15 juta trader dan juga 410 ribu mitra yang memilih FBS untuk menjadi perusahaan broker pilihan.

Sejak didirikan tahun 2009, FBS langsung menerima berbagai macam penghargaan internasional. Mulai dari broker FX terbaik, program IB FX terbaik dan masih banyak lagi penghargaan yang didapat oleh FBS Forex.

Untuk bisa memberikan pengalaman pelanggan yang terbaik, FBS juga sering menyelenggarakan seminar serta acara khusus. FBS juga menghargai keragaman dari klien dan memahami jika berbagai kategori pelanggan mempunyai tuntutan yang berbeda.

Oleh sebab itu ada banyak sekali trader yang suka dengan FBS Forex. Bahkan untuk trader muslim, FBS Forex juga menyediakan akun forex syariah yang bebas swap.

4.     BDSwiss

Selanjutnya ada juga BDSwiss yang menjadi salah satu lembaga keuangan paling terkenal di Eropa. BDSwiss adalah perusahaan keuangan yang memiliki kemampuan khusus dalam dunia perdagangan Forex. Sejak didirikan di tahun 2011, BDSwiss langsung menyediakan berbagai macam layanan trading online dengan hampir satu juga klien di seluruh dunia.

Sama seperti broker forex lainnya, BDSwiss juga memiliki program akun bebas swap. Namun perlu anda ingat jika bebas swap ini hanya berlaku di 10 hari kalender, selain di 10 hari kalender tersebut anda akan tetap dikenakan fee swap sesuai dengan ketentuan dari BDSwiss.

5.     OctaFX

Terakhir ada broker trading yang halal asal Rusia. Dimana OctaFX sendiri menyediakan platform trading syariah atau bebas bunga. Selain itu, broker ini juga memiliki aturan spread yang rendah dan juga leverage dengan nilai yang cukup fantastis yakni 1:500. Dengan begitu anda memiliki peluang yang tinggi untuk memperoleh keuntungan.

OctaFX sendiri juga menjamin para klien untuk bisa memperoleh pengalaman trading dengan lancar dan juga nyaman dengan mendapatkan dukungan teknologi yang canggih pula. OctaFX memberlakukan juga system segregated account untuk menangani dana dari apra nasabah atau kebijakan akun terpisah antara dana klien dan juga asset perusahaan.

Nah itulah beberapa rekomendasi broker trading yang halal terbaru di tahun 2021. Semoga informasi ini bisa bermanfaat untuk anda.

 

Posting Komentar untuk " Rekomendasi Broker Trading Yang Halal Terbaru 2021"